Chat dengan Admin
Jok Mobil Bersih Nyaman. [ Photo by Damir Kopezhanov on Unsplash ]

Bagi sebagian besar orang, mobil bagaikan kawan yang setia mendampingi. Sebab mobil merupakan moda transportasi yang menemani hampir setiap perjalanan setiap saat. Intensitas penggunaan yang sering tersebut membuat mobil rentan dihinggapi beragam jenis kotoran. Apalagi ketika sanak kolega turut dalam perjalanan, potensi kotornya mobil semakin tinggi.

Salah satu bagian mobil yang mudah kotor adalah jok mobil. Baik noda sisa makanan, coretan, maupun cairan seringkali mengurangi estetika dan kenyamanan jok mobil kita. Oleh karena itu, membersihkan jok mobil menjadi agenda yang perlu kita rutinkan. Namun tahukah kamu bahwa beda jenis bahan jok mobil beda pula cara membersihkannya? Nah mengutip Tirto.id, berikut ini cara membersihkan jok mobil berdasarkan bahannya :

  1. Jok Berbahan Vinil
    Jok berbahan vinil ini didesain untuk pengguna mobil yang sibuk dan jarang memiliki waktu membersihkan mobil. Hal ini dikarenakan bahan vinil tidak membutuhkan perawatan ekstra.
    Dilansir dari Sahabat Otomotif, pembersihannya amat mudah dan tidak memakan waktu lama. Jika kotoran tercecer di jok vinil, nodanya tidak akan menempel dan biasanya luntur dengan sendirinya.
    Cara membersihkannya cukup dengan menyemprotkan penyemprot kaca atau air yang dicampur dengan baking soda di permukaan jok. Kemudian, seka dan lap menggunakan kain atau handuk lembut. Lazimnya, noda dan kotoran akan hilang dan jok sudah bersih.
  2. Jok Berbahan Kulit
    Jok berbahan kulit terdiri dari dua jenis yaitu kulit imitasi atau semi sintetis dan kulit asli. Jika jok mobil Anda terbuat dari kulit imitasi, pembersihannya lebih mudah daripada kulit asli.
    Caranya, atur suhu di dalam mobil hingga cukup hangat terlebih dahulu. Dilansir dari ACA, suhu dingin mobil menjadikan kulit berbahan jok akan mengkerut dan sulit dibersihkan.
    Jika suhunya sudah hangat, oleskan krim khusus pembersih jok dan gosok menggunakan kain lembut hingga noda bersih. Sedangkan jika jok mobil Anda terbuat dari kulit asli, perawatannya cenderung lebih sulit. Caranya, gunakan pembersih sabun yang dibalutkan busa, kemudian gosok menggunakan kain halus atau sikat gigi bayi berulang-ulang hingga kotoran yang menempel hilang.
    Perawatan jok berbahan kulit asli cukup dua minggu atau sebulan sekali. Sebagai informasi tambahan, jok bahan kulit asli sebaiknya dibersihkan jika memang ada kotoran saja. Jika terlalu sering digosok dan dibersihkan, warna kulitnya jadi cepat pudar sehingga tampilannya menjadi jelek.
  3. Jok Berbahan Kain
    Jok berbahan kain terdiri dari beberapa jenis. Paling umum adalah kain belundru dan kain tenun.
    Jika jok mobil Anda terbuat dari bahan kain beludru, sebaiknya pembersihannya dilakukan di luar kendaraan dengan mencopot joknya terlebih dahulu. Kemudian, semprotkan cairan pembersih pada bagian yang terkena kotoran. Lalu, gosok menggunakan kain halus dan bilas dengan air hangat. Terakhir, biarkan jok kering di udara terbuka.
    Sedangkan jika jok mobil Anda terbuat dari bahan tenun, pertimbangkan pembersihannya apakah hanya sekadar pembersihan sebagian atau keseluruhan joknya.
    Dilansir dari ACA, hal ini dikarenakan bahan tenun mudah rusak dan berjamur ketika lembab. Cara pembersihannya dilakukan dengan menyemprotkan air pembersih di permukaan yang bernoda.
    Gunakan sikat gigi anak atau bulu lembut untuk menggosok bagian kotor tersebut. Jika sudah bersih, bilas dengan air hangat. Kemudian, seka kembali jok hingga benar-benar kering untuk menghindari tumbuhnya jamur yang akan mengubah warna di jok berbahan tenun.
    Kendati joknya tidak berbau, namun jika tampak warna jamur di permukaannya, tentu akan merusak estetika interior mobil.

Nah jika Anda terlalu lelah atau tidak memiliki waktu untuk membersihkan jok mobil Anda, percayakan kebersihan jok mobil Anda kepada kami. Menggunakan teknik pembersihan deep cleaning, jok mobil Anda bersih kembali dan nyaman digunakan.

Kami juga melayani cuci jok mobil ya kak. Pencucian bisa juga dilakukan di showroom kami di Maguwoharjo.

Yuk jadwalkan untuk cuci jok mobilmu. Team kami akan datang ke lokasimu.

Tidak perlu berlelah-lelah, jok mobilmu kembali indah.

Berikut pelayanan kami untuk Anda. Kami melayani pencucian :
🗨️SOFA KAYU
🗨️SOFA FULL
🗨️SOFA BED
🗨️SPRINGBED
🗨️KURSI KANTOR
🗨️KURSI MAKAN
🗨️JOK MOBIL
🗨️KARPET
🗨️STROLLER
🗨️STOOL/PUFF
🗨️BANTAL BESAR
🗨️BANTAL KECIL
(3 jam pengerjaan – Cuci di lokasi klien)

~~~~~~~~~~~~~~~~~
Segera hubungi kami untuk detail, harga, penjadwalan, dan pertanyaan. Contact us on :
WA 0888-0245-6573
Open : 08.00-16.00
~~~~~~~~~~~~~~~~~

#sofawashing#sofacleaning#cucisofa
#cucikarpet
#cucibantal
#cucijokmobil
#cucispringbed
#cucisofajogja
#cucikarpetjogja
#cucijokmobiljogja
#cucikursimakan
#cucikursimakanjogja
#cucispringbedjogja
#jasacucijogja
#jasacucisofajogja
#cucisofamurahjogja
#cucispringbedmurahjogja
#jasacucisofamurah
#jasacucisofamurahjogja#cucistroller#jasacucimurahjogja

Sumber : artikel “Cara dan Tips Membersihkan Jok Mobil Berdasarkan Jenis Bahannya”, https://tirto.id/eszR

~ Cuci Sofa – Rumah Sofa Jogja ~

By Joecgp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X