Chat dengan Admin
Rumah yang bersih dan rapi [ Photo by Max Vakhtbovych from Pexels]

Rumah merupakan tempat ternyaman untuk melakukan berbagai aktivitas. Sebagai tempat berlindung, rumah juga menjalankan berbagai peran seperti tempat berkumpulnya keluarga bahkan tempat bekerja. Oleh karena itu, kebersihan dan kerapiannya harus terjaga. Kebersihan dan kerapian rumah ini berpengaruh besar terhadap keluarga yang tinggal di dalamnya. Itulah mengapa, kegiatan bersih-bersih rumah harus dilakukan secara rutin. Berikut adalah manfaat rumah yang bersih dan rapi bagi kesehatan dikutip dari Klikdokter :

Menghalau Penyebaran Penyakit

Rumah yang jarang dibersihkan akan menjadi sarang kuman, debu, tungau, dander hewan (sel kulit mati hewan yang mengelupas) bakteri, dan jamur. Membersihkan kamar mandi, kamar tidur, tempat cuci piring, lantai dan dinding rumah dapat melindungi Anda dari kuman-kuman berbahaya.
Selain area-area tersebut, dapur juga merupakan sarang tumbuhnya penyakit. Karena itu, selalu bersihkan dapur terutama sehabis memotong atau membersihkan bahan makanan mentah. Daging mentah dapat menjadi sarana penyebaran kuman.

Mencegah Berkumpulnya Tikus dan Serangga

Tikus dan serangga merupakan hewan-hewan yang suka berada di dalam lingkungan yang kotor dan tidak rapi. Mereka dapat berkembang biak dan lebih mudah bersembunyi di rumah yang berantakan. Mereka juga dapat menyebarkan penyakit, bakteri, kuman, dan alergi.
Dengan membersihkan rumah dan menutup makanan setiap habis makan serta membuang sampah setiap hari, maka dapat menghindarkan adanya tikus dan serangga di rumah.

Mengurangi Risiko Alergi dan Kambuhnya Asma

Di dalam rumah yang berantakan, banyak sekali ditemukan tungau debu rumah yang dapat menimbulkan akergi dan serangan asma pada penderita asma. Tungau dapat dijumpai di kasur, bantal, guling, sofa, karpet, dan gorden.
Bersihkan dan jemur peralatan tidur, gorden, dan karpet rumah secara rutin minimal tiga minggu sekali. Pastikan pula ruangan kamar memiliki ventilasi yang baik sehingga sinar matahari dapat masuk ke dalam ruangan. Makin banyak barang di dalam ruangan, makin sulit untuk membersihkannya dan makin menumpuk pula debu.

Meminimalkan Stress

Bayangkan jika Anda sedang terburu-buru dan kesulitan menemukan suatu barang karena kondisi rumah yang berantakan? Secara psikologis, hal tersebut dapat membuat Anda bertambah stres. Selain itu, Anda akan merasa lebih lelah karena harus menggunakan energi untuk mencari barang.

Demikian ulasan beberapa manfaat rumah bersih dan rapi bagi kesehatan. Selain rajin membersihkan lantai dan dinding, kita tentu harus rajin membersihkan furnitur di dalamnya. Jika Anda terlalu lelah atau kesulitan membersihkan soft furniture Anda, percayakan saja kepada kami.

Sofa Befoe – After Cuci [Dokpri Cuci Sofa – Rumah Sofa Jogja]

Yuk jadwalkan untuk cuci soft furnituremu. Team kami akan datang ke lokasimu.

Tidak perlu berlelah-lelah, soft furnituremu kembali indah.

Berikut pelayanan kami untuk Anda. Kami melayani pencucian :
🗨️SOFA KAYU
🗨️SOFA FULL
🗨️SOFA BED
🗨️SPRINGBED
🗨️KURSI KANTOR
🗨️KURSI MAKAN
🗨️JOK MOBIL
🗨️KARPET
🗨️STROLLER
🗨️STOOL/PUFF
🗨️BANTAL BESAR
🗨️BANTAL KECIL
(3 jam pengerjaan – Cuci di lokasi klien)

~~~~~~~~~~~~~~~~~
Segera hubungi kami untuk detail, harga, penjadwalan, dan pertanyaan. Contact us on :
WA 0888-0245-6573
Open : 08.00-16.00
~~~~~~~~~~~~~~~~~

#sofawashing#sofacleaning#cucisofa
#cucikarpet
#cucibantal
#cucijokmobil
#cucispringbed
#cucisofajogja
#cucikarpetjogja
#cucijokmobiljogja
#cucispringbedjogja
#jasacucijogja
#jasacucisofajogja
#cucisofamurahjogja
#cucispringbedmurahjogja
#jasacucisofamurah
#jasacucisofamurahjogja#cucistroller#jasacucimurahjogja

~ Cuci Sofa – Rumah Sofa Jogja ~

Sumber : https://www.klikdokter.com/info-sehat/read/3442207/manfaat-rumah-bersih-dan-rapi-untuk-kesehatan

By Joecgp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X